> expr:class='"loading" + data:blog.mobileClass'>

Pages

Minggu, 02 Juni 2013

AKUNTANSI MANAJEMEN


Akuntansi manajemen dapat dipandang dari dua sudut : akuntansi manajemen sebagai suatu tipe akuntansi dan akuntansi manajemen sebagai satu tipe informasi. Akuntansi manajemen merupakan salah stu tipe akuntansi, disamping akuntansi keuangan, yang memiliki karakteristik berlainan dengan akuntansi keuangan. Karena akuntansi manajemen dimanfaatkan oleh pemakai yang memiliki kebiasaan pengambilan keputusan yang sangat berbeda dengan akuntansi keuangan, maka karakteristik akuntansi keuangan dalam hal : dasar pencatatan yang dignakan, focus dan lingkup informasi, sifat laporan yang dihasilkan, keterlibatan dalam perilaku manusia, dan disiplin sumber yang melandasi.
Akuntansi manajemen sebagai suatu tipe akuntansi merupakan sistem pengolahan informasi keuangan yang terutama ditunjukan untuk menyediakan informasi keuangan bagi keperluan manajemen. Peran akuntansi manajemen dalam membantu manajemen untuk perencanaan dan pengendalian aktivitas perusahaan berkembang melalui tiga tahap berikut ini : pencatat skor, penarik perhatian manajemen, dan penyedia informasi bagi pengambilan keputusan. Akuntansi manajemen dapat dipandang pula sebagai suatu tipe informasi yang merupakan keluaran yang dihasilkan oleh sistem informasi akuntansi yang ditujukan untuk menyediakan informasi keuangan bagi kepentingan manajemen.
Trend yang menyebabkan perubahan akuntansi manajemen adalah : (1) kemajuan teknologi informasi, (2) implementasi JIT manufacturing, dan (3) meningkatnya tuntutan mutu, (4) meningkatnya diversifikasi dan kompleksitas produk, serta semakin pendeknya daur hidup produk, (5) diperkenalkannya computer-integrated manufacturing.
Perkembangan teknologi informasi mempunyai dampak terhadap teknologi pembuatan produk, sejak saat didesain dan dikembangkan, diproduksi sampai dengan didistribusikan kepada kostumer. Di samping itu, perkembangan teknologi informasi mempunyai dampak terhadap sistem pengolahan informasi akuntansi untuk memenuhi kebutuhan manajemen : (a) informasi biaya produk yang lebih cermat, (b) informasi biaya overhead yang teliti, (c) informasi biaya daur hidup produk.
Untuk memenuhi kebutuhan manajemen akan informasi akuntansi di dalam perusahaan-perusahaan yang menggunakan teknologi informasi maju, akuntansi manajemen melakukan berbagai perubahan yang sifatnya mendasar sebagai berikut : (1) pembebasan akuntansi manajemen dari dominasi akuntansi keuangan, (2) teknologi informasi, (3) activity based cost system, (4) target costing, (5) product life cycle costing.
Sebagai suatu tipe informasi, akuntansi manajemen merupakan informasi kuantitatif, yang berupa informasi keuangan, yang dimanfaatkan oleh manajemen dalam menjalankan fungsi pokok manajemen : perencanaan dan pengendalian aktivitas perusahaan.
Akuntansi manajemen sebagai satu tipe informasi dikelompokkan menjadi tiga golongan : informasi akuntansi penuh, informasi akuntansi diferensial, dan informasi akuntansi pertanggungjawaban. Informasi akuntansi penuh dimanfaatkan untuk keperluan pelaporan keuangan, baik kepada pihak ekstern mmaupn kepada pihak intern, analisis kemampuan untuk menghasilkan laba, pemenuhan jawaban atas pertanyaan “berapa biaya sesuatu”, penentuan harga jual dalam cost-type contract, penyusunan program, penentang harga jual normal, penentuan harga transfer, dan penentuan harga jual dalam perusahaan yang diatur oleh peratran pemerintah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar